Salam Learn, Do, Share bagi para Blog Walker yang sudah mampir ke blog ini ^^
Disini, kita semua akan sama-sama belajar mengenai Enterprise Resource Planning atau yang biasa disingkat dengan ERP. Mungkin beberapa sudah ada yang familiar dengan istilah ini. Yuk, ikuti terus dan kita pelajari bersama !
Singkatnya, menurut Daniel E. O'Leary dalam bukunya Enterprise Resource Planning Systems: Systems, Life Cycle, Electronic Commerce and Risk, ERP merupakan suatu paket powerfull software yang memungkinkan para Pelaku Usaha dapat mengintegrasikan berbagai fungsi yang berbeda.
Sebagai perusahaan berskala besar yang bergerak di bidang tranportasi dan distribusi gas bumi di Indonesia, PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk. (PGN) telah mengimplementasikan ERP dalam berbagai aspek bisnisnya yaitu dengan menggunakan sistem dari Oracle antara lain untuk :
a. Manajemen risiko dengan memanfaatkan Oracle Fusion GRC (Governance, Risk and Compliance) dimana Oracle Fusion ini merupakan gabungan antara Oracle Enterprise GRC Manager dan Enterprise GRC Intelligence setelah melalui berbagai tahapan seleksi
b. Pengintegrasian proses operasi dan finansial perusahaan dengan Oracle Enterprise Performance Management
c. Oracle E-Business Suite Human Capital Management untuk fungsi pengajuan cuti, database pribadi pegawai, dan kegunaan lainnya
d. Oracle Siebel CRM yang saat ini digunakan oleh Perusahaan untuk mendukung sektor utilitas gas seperti fungsi Billing, database Pelanggan dan lain-lain
e. Juga berbagai aspek bisnis lainnya
Seiring dengan berkembangnya bisnis di PGN, sistem ERP akan selalu mengalami pengembangan agar mampu membuat Perusahaan semakin kompetitif dan mampu meningkatkan produktivitasnya.
Ditulis oleh :
Elni Verawati, seorang pegawai PT PGN (Persero) Tbk. Area Karawang. Saat ini sedang menempuh ekstensi pendidikan Undergraduate Programme Jurusan Teknik Industri Universitas Pancasila 2014/2015.
No comments:
Post a Comment